Jakarta - Raffi Ahmad mendatangi Kantor Pusat Majelis Ulama Indonesia (MUI), Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (30/5/2019) untuk meminta maaf terkait acara Pesbukers.
"Ya saya datang ke sini untuk meminta maaf sebesar-besarnya karena kesalahan yang terjadi," ujar Raffi.
Dalam kritikan yang telah dibuat MUI kepada program ramadhan 'Pesbukers', Raffi Ahmad merasa hal itu sangat dibutuhkan untuk proses pembenahan dirinya beserta teman-teman artis yang lain.
"Jadi kita berbenah diri, apabila ada kekurangan mohon maaf, kita akan menjadi lebih baik lagi. Tadi juga untuk tim produksi dan artis, ada dialog sama Majelis Ulama Indonesia untuk ke depannya dalam program ramadhan, tiga bulan atau empat bulan sebelum mulai ada dialog bersama. Bisa satu arah," papar Raffi.
Setelah kunjungannya ke Kantor Pusat MUI kali ini, Raffi menjelaskan bahwa nantinya tim produksi dan artis Pesbukers akan melakukan briefing untuk perbaikan konten mereka.
"Pasti itu, ini kan tim produksi dan saya perwakilan dari artis khususnya Pesbukers nanti kan mau live, pasti kita akan briefing ke semuanya. Pada intinya kita lebih tahu, anggaplah ini ya memang banyak yang nonton dan banyak yang sayang sama kita," tutup Raffi Ahmad.
Tonton video Acara ''Pesbukers'' Dikecam MUI, Ini Kata Ruben Onsu:
(kmb/mau)
Photo Gallery
2019-05-30 09:49:20Z
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Ujung Teguran 'Pesbukers', Raffi Ahmad Minta Maaf di Kantor MUI - detikHot"
Post a Comment