Telah debut sejak 1985 silam, grup band ini merupakan salah satu band rock legendaris dunia. Band yang nanti malam akan tampil dalam formasi Axl Rose, Duff McKagan, Slash, Dizzy Reed, Richard Fortus, Frank Ferrer, dan Melissa Reese ini telah menelurkan enam album studio dan mencetak puluhan single hit di industri musik global. Berikut rangkuman lima fakta menarik perihal Guns N Roses.
Asal-muasal nama
Nama Guns N Roses merupakan hasil penggabungan nama dua band personel awal mereka yakni Hollywood Rose (band milik Axl Rose) dan L.A. Guns (band milik Tracii Gun). Sebelum nama ini muncul, ada dua nama alternatif yang tadinya akan dipakai band pelantun hit 'It's So Easy' ini yakni AIDS dan Heads of Amazon.
Bongkar pasang personel
Sejak debutnya pada 33 tahun silam, band asal Amerika Serikat ini kerap bergonta-ganti personel hingga 22 kali. Formasi awal band ini hanya beranggotakan empat personel yakni Axl Rose (vokal), Slash (gitar), Duff McKagan (bass), dan Steven Adl (drum).
Lagu 'lima-menit'
Salah satu hit yang paling termahsyur dari grup band ini adalah 'Sweet Child O'Mine'. Iringan melodi yang mudah diingat dengan lirik berbunga-bunga ini ternyata diciptakan dalam durasi yang sangat singkat. Slash, Axl Rose dan Izzy Stradlin hanya membutuhkan waktu lima menit untuk membuat hit tersebut.
Namun, penciptaan lagu hit Guns N Roses tak semuanya berdurasi singkat. Buktinya, sang vokalis, Axl Rose, membutuhkan waktu 10 tahun untuk merampungkan lagu hit mereka yang lain bertajuk 'November Rain'.
Inspirasi lagu dari tetangga
Lagu 'Right Next Door to Hell' pada album 'Use Your Illusion I' ini terinspirasi dari seorang tetangga Rose bernama Gabriella Kantor. Kala itu, Gabriella mengklaim bahwa dirinya telah dipukul Rose menggunakan sebuah botol. Kebohongan tetangganya inilah yang menginspirasi Rose untuk menulis lagu yang rilis pada 1991 silam tersebut.
Kontroversi sampul album
Sebagai salah satu band yang cukup 'nyeleneh', sampul album dari karya Guns N' Roses selalu nyentrik. Bahkan, album pertama mereka bertajuk 'Appetite for Destruction' pernah ditolak untuk diproduksi karena memiliki sampul album yang dinilai tak pantas.
Sampul album ini didasarkan pada lukisan karya Robert Williams bertajuk senada. Tadinya, sampul asli album yang rilis pada 1987 ini memperlihatkan sosok perempuan yang diperkosa oleh robot. Namun pihak distributor menolak dan akhirnya diganti dengan gambar tengkorak masing-masing anggota Guns N' Roses.
[Gambas:Youtube] (dna/rea)
Si Baca Si https://www.cnnindonesia.com/hiburan/20181108153734-227-345030/lima-fakta-tak-terungkap-guns-n-rosesBagikan Berita Ini
0 Response to "Lima Fakta Tak Terungkap Guns N Roses"
Post a Comment