Search

Ini Orang yang Berperan Terhadap Keputusan Nikita Mirzani Berhijab

Bintang.com, Jakarta Nikita Mirzani mengungkap sosok yang berperan penting dibalik keputusannya mengenakan hijab. Sebelum memutuskan mulai mengenakan hijab pada Rabu (11/7/2018), ternyata Nikita Mirzani sempat berkeluh kesah pada salah seorang ustaz.

Adalah sosok ustaz Maulana, yang menjadi tempat curhat wanita 32 tahun itu beberapa hari sebelum berhijab. Tepatnya pada Minggu (7/7/2018), Niki sempat menghubungi ustaz Maulana untuk berkeluh kesah tentang masalah pribadinya.

"Hari Minggu tiba-tiba bangun dan keluar, rasanya pengen nangis. Kenapa ya? Yaudah telepon pak ustaz Maulana. Sama pak ustad, dia bisa tampung semua keluhan saya. Yaudah sampai sekarang," ucap Nikita Mirzani di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (12/7/2018).

Sayangnya, Nikita Mirzani enggan mengungkapkan apa yang ia ceritakan ke ustaz Maulana sampai akhirnya memutuskan untuk menutup aurat.

Sementara itu, dalam kesempatan yang berbeda di waktu yang hampir bersamaan, Ustaz Maulana pun membenarkan apa yang diungkapkan Nikita Mirzani. Menurut Ustaz Maulana, sudah sejak ramadan lalu Nikita Mirzani menunjukan gelagat ingin mengubah sikap dan penampilannya.

"Sebenarya kalau berbicara kapan dia (Nikita Mirzani) berubah, ini mungkin sejak Ramadan, waktu ada program Ramadan terus jadi bintang tamu. Terus tiap hari ketemu gerakannya ini saya bilang sama Fadli, 'ini betul-betul akan mendapatkan hidayah, insya Allah," ujar ustaz Maulana.

Let's block ads! (Why?)

Si Baca Si https://www.bintang.com/celeb/read/3586775/ini-orang-yang-berperan-terhadap-keputusan-nikita-mirzani-berhijab

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ini Orang yang Berperan Terhadap Keputusan Nikita Mirzani Berhijab"

Post a Comment

Powered by Blogger.